KPS Pusur Institute Klaten Raih Juara 1 Lomba Komunitas Peduli Sungai 2022

KPS Pusur Institute Klaten Raih Juara 1 Lomba Komunitas Peduli Sungai 2022
KPS Pusur Institute Klaten Raih Juara 1 Lomba Komunitas Peduli Sungai 2022
KPS Pusur Institute Klaten Raih Juara 1 Lomba Komunitas Peduli Sungai 2022

KLATEN - Pada hari Jum'at (01/07/2022) dilaksanakan verifikasi lapangan di Komunitas Peduli Sungai (KPS) Pusur Institute oleh tim juri Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS). Verifikasi dilakukan setelah sehari sebelumnya Kamis (30/06/2022), Pusur Institute keluar sebagai Tiga besar dalam presentasi Komunitas Peduli Sungai di Hotel Alana, Solo. Berdasarkan hasil rekap penilaian video dan presentasi peserta, KPS Pusur Institute mendapat nilai tertinggi beserta 2 KPS lainnya (KPS Masdulkabi, Sukoharjo dan KPS Sekar Lepen Keprabon, Surakarta).

Kegiatan kali ini merupakan salah satu bentuk pelaksanaan tugas dan fungsi BBWSBS yaitu dalam rangka pemberdayaan masyarakat dalam pengelolaan sumber daya air khususnya di Wilayah Sungai Bengawan Solo.

Lomba KPS Tingkat BBWS Bengawan Solo ini diselenggarakan dengan maksud dan tujuan agar semua KPS termotivasi untuk selalu berinovasi di dalam kontribusi pengelolaan sumber daya air, sehingga bisa lebih mensyukuri sungai-sungai yang ada di sekitar lingkungan.

Kepala Bidang Operasi dan Pemeliharaan SDA Bengawan Solo, Sri Wahyu Kusumastuti, S.T., M.Si., dalam sambutannya yang disampaikan oleh Subkoordinator Pelaksanaan OP SDA Bengawan Solo, Santosa, S.ST., M.T., menyampaikan rasa bangga dengan dedikasi rekan-rekan KPS atas waktu, tenaga dan ide yang selama ini dicurahkan dalam membantu dan mendukung kegiatan- kegiatan pengelolaan SDA.

Adapun kelebihan Sungai Pusur ini adalah kolaborasi antar pihak dari hulu - tengah hingga hilir dan pemberdayaan sungai sekaligus Manajemen Sampah.

(pengelolaan Bank Sampah)

Salam Tangguh, Salam Kemanusiaan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0