Edukasi dan Simulasi Bencana Alam Bagi Siswa/i BA Aisyiyah 1 Gedung Sierad Klaten

Edukasi dan Simulasi Bencana Alam Bagi Siswa/i BA Aisyiyah 1 Gedung Sierad Klaten
Edukasi dan Simulasi Bencana Alam Bagi Siswa/i BA Aisyiyah 1 Gedung Sierad Klaten

KLATEN - Indonesia dengan sejuta keindahan alamnya ternyata menyimpan potensi bencana yang cukup bahaya. Apa saja potensi bencana di Indonesia dan mengapa Indonesia merupakan daerah yang rawan bencana? Tahukah kamu bahwa Indonesia terletak pada zona Ring of Fire, yaitu zona lingkar api yang menjadikan Indonesia banyak didapati gunung api aktif. Selain karena dilalui zona Ring of Fire, lempeng-lempeng Indonesia aktif begerak terutama pada zona subduksi (pertemuan lempeng) sehingga mengakibatkan Indonesia sering terjadi gempa bumi. Selain itu, masih banyak lagi potensi bencana yang sering terjadi di Indonesia seperti kebakaran, puting beliung, banjir, tanah longsor, dan sebagainya.


Edukasi bencana perlu dilakukan sejak dini, karena anak-anak selalu menjadi korban terbesar dari suatu bencana. Sehingga pengetahuan tentang mitigasi bencana untuk anak- anak dianggap sangat perlu sehingga anak- anak tidak selalu menjadi korban terbesar dari bencana tetapi menjadi bagian dari penanggulangan bencana, dapat membantu orang tuanya untuk menghadapi bencana dan membantu setelah terjadi bencana.


Kegiatan edukasi dan simulasi bencana alam untuk anak-anak ini dilaksanakan di Aula Merapi Lt 1 BPBD Kabupaten Klaten. Jumlah anak-anak yang hadir sebanyak 33 siswa kelompok Paud A dan Paud B.
Pelaksanaan kegiatan, yaitu kegiatan diawali dengan materi tentang bencana yang ada di lingkungan sekolah maupun lingkungan masyarakat beserta dengan teknik perlindungan diri, kemudian dengan materi macam-macam bencana serta mitigasi bencana, lalu kegiatan diakhiri dengan pengenalan kendaraan/transportasi yang digunakan BPBD untuk penanganan bencana.


BA Aisyiyah sangat antusias mengikuti kegiatan ini dan berencana untuk menindaklanjuti dengan menerapkan mitigasi bencana dari hal yang kecil. Dengan tidak membuang sampah sembarangan, menanam pohon, melindungi kepala, berlindung dibawah meja, segera lari ke tempat terbuka apabila terjadi  gempa bumi, dll.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0